Puji syukur kehadirat Allah SWT kelas pengajaran mikro atau yang kerap disebut sebagai mikroteaching telah bisa dimulai. Agenda mingguan yang merupakan program kerja dari devisi pengembangan profesi ini selanjutnya akan rutin dilaksanakan setiap hari selasa pada pukul 14.30 WIB bertempat di Gedung G1 STAIN Ponorogo (bisa terjadi perubahan untuk selanjutnya). Dan untuk kali pertama mikroteaching yang dilaksanakan pada Rabu, 13 Januari kemarin mendapat tanggapan positif dari mahasiswa PGMI. Terbukti dengan banyaknya peserta yang hadir di kelas baik dari semester satu, tiga, dan lima.
Pengajaran mikro ini diharapkan dapat membantu mahasiswa untuk lebih siap ketika dihadapkan pada praktik mengajar di kelas dalam jangka pendek, dan untuk jangka panjangnya diharapkan mahasiswa sudah tidak mengalami kesulitan ketika dihadapkan pada Praktik Pengalaman Lapangan Kependidikan (PPLK)
Kamu mahasiswa PGMI??? Ingin bergabung bersama kami???
Kami tunggu kedatangan kalian di kelas mikroteaching selanjutnya pada tempat dan jam yang sama. See You...
CP FOSMA: 085 235 240 250
Kamis, 14 Januari 2010
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar